Kontes Menulis ODHA Berhak Sehat 1
November 7, 2012 By
Tema: “Blog Sebagai Media Informasi HIV dan AIDS”· Melihat HIV dan AIDS dari kacamata blogger
· Pengalaman pribadi atau sekitar
· HIV dan AIDS pada Ibu dan Anak
· Perspektif agama dan budaya dalam melihat HIV dan AIDS sebagai masalah sosial
I. Persyaratan:
1. Bebas diikuti oleh siapapun yang berdomisili di Indonesia.
2. Menulis dan memposting artikel ke blog Anda dalam bahasa Indonesia sebanyak 750 s/d 1500 kata dengan gaya bahasa yang digunakan bebas, santai dan sopan. Tidak harus formal (EYD)
3. Salah satu sumber materi, rujukan dapat dibaca di http://www.odhaberhaksehat.org/
4. Peserta wajib memberikan backlink ke tautan/link URL website www.odhaberhaksehat.org tersebut di atas pada bagian dalam artikel ketika dalam penggunaan kata-kata yang lazim di isu HIV, misal; HIV, AIDS, Obat, Kesehatan, sosial, dll.
5. Share link atau URL postingan anda di twitter dengan mention @ODHAberhaksehat dan tagar #KontesOBS , hindari Twitlonger.
6. Artikel dilarang keras copy-paste! Satu peserta boleh mendaftarkan maksimal 2 artikel
7. Tidak diperkenankan menulis yang berkaitan dengan isu SARA
8. Aktifkan fitur komentar pada blog/artikel Anda, promosikan artikel Anda seluas-luasnya (melalui twitter, facebook, dll) dan biarkan pembaca bebas memberikan komentar. Komentar boleh dimoderasi ataupun tidak.
9. Semua tulisan/link artikel yang masuk, team OBS berhak untuk memposting di Official Website kami disini.
10. Pendaftaran artikel dimulai tanggal 7 November 2012, dengan sebelumnya harus telah mengirimkan URL artikel (bukan artikel halaman depan blog) melalui formulir online yang tersedia di bagian bawah halaman ini.
11. Penutupan penerimaan artikel tanggal 10 Desember 2012
12. Pengumuman pemenang tanggal 15 Desember 2012, via online! Pemenang di Jakarta dan sekitarnya diminta untuk mengambil hadiahnya di tempat dan waktu yang telah disepakati. Adapun pemenang dari luar Jakarta, hadiah akan dikirimkan ke alamat yang diminta.
II. Penilaian Kontes Menulis:
1. Isi artikel bercerita dengan luwes dan santun merujuk pada tema diatas
2. Orisinalitas, keluwesan dalam menulis.
3. Kualitas dan kuantitas komentar pembaca pada setiap artikel akan menjadi nilai tambah.
4. Setelah diputuskan sebagai pemenang, maka publik memiliki kesempatan 1 (satu) minggu untuk memberikan masukan /menyanggah jika ada indikasi artikel yang menang tersebut adalah hasil copy-paste! Jika nanti setelah dicek-silang ternyata artikel tersebut terbukti hasil plagiarisme, kemenangannya akan dibatalkan dan diganti oleh yang lain.
III. Pendukung:
IAC, HIVOS, ICTWatch
IV. Hadiah:
- Juara 1: Uang Rp.600.000 + Antivirus Norton Internet Security 3PC + Merchandise OBS
- Juara 2: Uang Rp.500.000 + Antivirus Norton Internet Security 3PC + Merchandise OBS
- Juara 3: Uang Rp.400.000 + Antivirus Norton Internet Security 3PC + Merchandise OBS
- Runner Up (2 orang) : Merchandise OBS
mantap gan, thank sudah berbagi share
BalasHapus